VISI

Mewujudkan Masyarakat Mlandingan yang Berakhlak, Sejahtera, Adil dan Berdaya

MISI

  1. Membangun Masyarakat Mlandingan, Beriman dalam Keberagaman.
  2. Membangun Masyarakat Mlandingan Sehat, Cerdas dan Meningkatkan Peran Perempuan.
  3. Membangun Infrastruktur, Ekonomi Berkeadilan dan Berdaya Saing.
  4. Membangun Pemerintahan yang Profesional, Bersih dan Tangguh.

TATA NILAI DAN BUDAYA KERJA

Artinya adalah cepat, tanggap dan tepat dalam memberikan pelayanan kesehatan pada masyarakat. Diukur dari kecepatan waktu, bersifat menanggapi dan ketepatan sasaran atau tujuan pelayanan baik dari loket, poli, UGD, Kejadian bencana, atau menindaklanjuti pengaduan yang ditetapkan sesuai lama pelayanan masing-masing unit.

Artinya taat dan patuh terhadap peraturan yang ditetapkan oleh pemerintah dan internal puskesmas. Alat ukurnya adalah fingerprint, ketaatan pada monitoring uraian tugas.

Artinya dapat dipertanggung jawabkan sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku, serta tidak bertentangan dengan kedua hal tersebut. Diukur dari bentuk transparansi / aktifitas yang tidak ditutup – tutupi. Semua pekerjaan untuk kepentingan bersama yang dibutuhkan kerja sama sebagai wujud pertanggung jawaban kepada pimpinan dan pihak terkait.

Artinya Pengabdian, diukur dari bagaimana menjalankan tugas dan tanggung jawab yang diberikan. Alat ukurnya adalah penilaian kinerja dan monitoring uraian tugas.

Artinya memperkenalkan sesuatu yang baru yang bersifat pembaruan untuk meningkatkan capaian kinerja program. Diukur dari inovasi yang dimunculkan oleh individu untuk programnya atau puskesmas yang dapat meningkatkan capaian dan menjawab kebutuhan masyarakat Mlandingan.